Beranda Pemprov Sumbar HIPMI Fest, Gubernur Mahyeldi Arahkan OPD Miliki Program Pembinaan Generasi Muda

HIPMI Fest, Gubernur Mahyeldi Arahkan OPD Miliki Program Pembinaan Generasi Muda

Gubernur saat memberikan sambutan sekaligus membuka kegiatan HIPMI Festival yang mengusung tema Membangun Jiwa Kompetitif dan Sportif untuk Masa Depan, yang digelar oleh Himpunan Pengusaha Muda Indonesia Perguruan Tinggi (HIPMI PT) Universitas Negeri Padang (UNP), Selasa (11/06/2024).

0
Gubernur saat memberikan sambutan sekaligus membuka kegiatan HIPMI Festival yang mengusung tema Membangun Jiwa Kompetitif dan Sportif untuk Masa Depan, yang digelar oleh Himpunan Pengusaha Muda Indonesia Perguruan Tinggi (HIPMI PT) Universitas Negeri Pada

"Pengelolaan pemuda bukan hanya menjadi tanggung jawab Dinas Pendidikan mau pun Dispora. Oleh karena itu, kita di Sumbar selalu berupaya agar di setiap dinas, terdapat program yang memfasilitasi pemuda untuk kreatif dan mandiri, serta terpancing minatnya untuk berwirausaha," ungkap Gubernur yang dalam kesempatan itu didampingi oleh Kepala Dinas Pendidikan Sumbar Barlius dan Kepala Dispora Maifrizon.

 

Sementara itu dalam sambutannya, Sekretaris UNP Erianjoni juga mengungkapkan, bahwa program kewirausahaan telah menjadi salah satu fokus kurikulum bagi seluruh mahasiswa di kampus tersebut. Terbukti, mata kuliah kewirausahaan telah menjadi mata kuliah pilihan wajib yang harus diambil oleh seluruh mahasiswa.

"UNP juga terus menyelenggarakan dan mendukung penyelenggaraan berbagai kegiatan seputar kewirausahaan, sebagai wujud komitmen universitas untuk meningkatkan minat mahasiswa dalam memulai usaha dan mengembangkan usaha yang telah dimulai," ujarnya. (adpsb/isq)

  • Tags

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here