Beranda Olahraga Arsyad Al Banjari Raih Dua Medali di Special Olympics Summer Games 2023

Arsyad Al Banjari Raih Dua Medali di Special Olympics Summer Games 2023

Berhasil meraih medali emas di 100 meter gaya kupu-kupu Level B dengan catatan waku 01:23.28 dan medali perunggu di gaya dada 100 meter Level A

0
istimewa

CARAPANDANG - Arsyad Al Banjari sangat bersyukur atas pencapaiannya di ajang Special Olympics Summer Games 2023 Berlin, Jerman. Ia berhasil meraih medali emas di 100 meter gaya kupu-kupu Level B dengan catatan waku 01:23.28 dan medali perunggu di gaya dada 100 meter Level A dengan catatan waktu 01:23.45.

Keberhasilannya meraih prestasi di ajang dunia ini berkat motivasi yang kuat dari dalam dirinya untuk membanggakan kedua orang tuanya, disamping mampu membayar kepercayaan yang diberikan oleh Menpora Dito Ariotedjo ketika ditugaskan berlaga di Special Olympics Summer Games 2023 Berlin dengan mampu mengharumkan nama bangsa dan negara.

"Alhamdulillah sangat bahagia sekali dan ini merupakan pertama kalinya saya tampil bertanding di tingkat dunia. Terima kasih Pak Menpora Dito atas kepercayaan yang diberikan kepada saya," ucap Arsyad Al Banjari, Kamis (22/6).  

"Motivasi saya untuk dapat berprestasi di sini yang pertama adalah orang tua. Saya ingin membanggakan orang tua. Saya aslinya dari orang yang nggak punya. Bapak saya tukang pungut sampah di komplek-komplek orang," tutur Arsyad Al Banjari.

Bukan hanya pengalaman menjadi juara di level dunia melalui multi event Special Olympics Summer Games 2023 Berlin, atlet asal Kalimantan Selatan itu memiliki kesan tersendiri ketika menghadapi lawan dari negara lain. 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Berita Terkait
Berita Terkait