Laporan: Linda Sari
SUMBAR, CARAPANDANG.COM - Pada Sabtu (8/4/2023) pukul 12.00 WIB hingga pukul 16.00 WIB, dilakukan uji coba One Way (satu arah) jalur Sicincin - Bukittinggi. Gubernur Sumatera Barat, Mahyeldi, melepas secara resmi acara uji coba tersebut dengan menggunakan bendera.
Sebelum melakukan uji coba, Mahyeldi menyatakan bahwa pihaknya telah melakukan kajian dengan seluruh stakeholder terkait, seperti Dinas Perhubungan baik di provinsi maupun kabupaten, serta Ditlantas Polda Sumbar. Menurut Mahyeldi, uji coba ini dilakukan untuk mengatur dan mengendalikan lalu lintas antara Padang - Bukittinggi, terutama untuk mengurangi kepadatan di jalur tersebut.
"Alhamdulillah kita mulai hari ini uji coba untuk pengaturan pengendalian lintas Padang – Bukittinggi. Jalur yang padat itu Padang – Bukittinggi, sehingga waktu tempuhnya berkurang, ini juga untuk mengantisipasi lonjakan perantau yang pulang kampung," kata Mahyeldi sebelum uji coba dimulai.
Mahyeldi berharap, dengan uji coba ini, dapat memberikan manfaat dan memberikan pelayanan yang lebih baik dan aman bagi pengguna jalan raya. "Kami berharap pengendara mematuhi apa yang sudah diarahkan. Ini untuk kebaikan kita semua," ujarnya.