Beranda Internasional Sedikitnya 12 Orang Tewas dalam Serangan Israel di Seantero Gaza

Sedikitnya 12 Orang Tewas dalam Serangan Israel di Seantero Gaza

Mahmoud Basal, juru bicara Otoritas Pertahanan Sipil Palestina di Gaza, mengatakan empat orang tewas dan lima lainnya luka-luka dalam serangan udara Israel terhadap sebuah rumah di kamp pengungsi Al-Shati, sebelah barat Gaza City.

0
Xinhua

CARAPANDANG.COM - Sedikitnya 12 warga Palestina tewas dalam serangan udara Israel di Jalur Gaza pada Selasa (7/1), menurut sumber-sumber Palestina.

Mahmoud Basal, juru bicara Otoritas Pertahanan Sipil Palestina di Gaza, mengatakan empat orang tewas dan lima lainnya luka-luka dalam serangan udara Israel terhadap sebuah rumah di kamp pengungsi Al-Shati, sebelah barat Gaza City.

Tiga warga Palestina lainnya tewas dan 15 lainnya luka-luka ketika pesawat Israel menggempur sebuah pertemuan yang digelar di Jabalia Al-Nazla di Jalur Gaza utara, imbuh Basal.

Dalam insiden terpisah, Rumah Sakit Al-Awda melaporkan bahwa mereka menerima jenazah satu korban tewas dan dua orang luka-luka pascaserangan udara Israel terhadap sebuah rumah di dekat kamp pengungsi Al-Nuseirat di Gaza tengah.

Hussam Al-Daqran, juru bicara Rumah Sakit Al-Aqsa di Deir al-Balah di Gaza tengah, mengatakan tim medis mengevakuasi empat jenazah dan beberapa korban luka-luka pascaserangan udara yang menyasar sebuah rumah di kamp pengungsi Al-Bureij.

Militer Israel melakukan berbagai operasi skala besar di Gaza setelah serangan yang dipimpin Hamas ke Israel selatan pada 7 Oktober 2023, yang mengakibatkan sekitar 1.200 warga Israel tewas dan sekitar 250 sandera dibawa ke Gaza.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Berita Terkait
Berita Terkait