Beranda Pemprov Sumbar Pisah Sambut Danlanud Sutan Sjahrir, Gubernur Mahyeldi Berharap Sinergitas Forkopimda Sumbar Terus Meningkat

Pisah Sambut Danlanud Sutan Sjahrir, Gubernur Mahyeldi Berharap Sinergitas Forkopimda Sumbar Terus Meningkat

 Pemerintah Provinsi Sumatera Barat (Pemprov Sumbar) menggelar acara Pisah Sambut Komandan Lanud (Danlanud) Sutan Sjahrir, dari Kolonel Nav Saeful Rakhmat kepada Kolonel Nav Sani Salman Nuryadin, di Auditorium Istana Gubernur Sumbar, Rabu(21/2/2024).

0
 Pemerintah Provinsi Sumatera Barat (Pemprov Sumbar) menggelar acara Pisah Sambut Komandan Lanud (Danlanud) Sutan Sjahrir, dari Kolonel Nav Saeful Rakhmat kepada Kolonel Nav Sani Salman Nuryadin, di Auditorium Istana Gubernur Sumbar, Rabu(21/2/2024).

Laporan: Linda Sari

SUMBAR, CARAPANDANG.COM - Pemerintah Provinsi Sumatera Barat (Pemprov Sumbar) menggelar acara Pisah Sambut Komandan Lanud (Danlanud) Sutan Sjahrir, dari Kolonel Nav Saeful Rakhmat kepada Kolonel Nav Sani Salman Nuryadin, di Auditorium Istana Gubernur Sumbar, Rabu(21/2/2024). Gubernur Sumbar, Mahyeldi Ansharullah, berharap agar sinergitas yang terjalin baik antara Pemprov dan Forkopimda Sumbar dengan Lanud Sutan Sjahrir ke depan semakin meningkat.

"Banyak kegiatan yang berwujud kolaborasi dan sinergi, yang terjalin selama ini bersama Lanud Sutan Sjahrir di bawah komando Kolonel Saeful Rakhmat. Salah satunya gelaran Penas Tani pada tahun 2023 lalu, yang menghadirkan lebih dari 40 ribu peserta, dan dipusatkan di Lanud Sutan Sjahrir," ucap Gubernur mengawali sambutannya.

Termasuk juga di antaranya, sambung Gubernur, pelaksanaan Pemilu serentak pada 14 Februari lalu di Sumbar, yang berlangsung lancar, dan dalam suasana yang aman dan kondusif. Suasana itu disebut Gubernur sebagai wujud nyata hadirnya sinergitas yang terjalin baik antar Forkopimda di Sumbar.

Dalam kesempatan itu, Gubernur Mahyeldi mengucapkan terima kasih dari jajaran Pemprov, Forkopimda, dan masyarakat Sumbar, kepada Kolonel Navigator Saeful Rakhmat beserta istri, yang telah berkontribusi banyak hal bagi Provinsi dan masyarakat, selama mengomandoi Lanud Sutan Sjahrir.

  • Tags

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here