Beranda Pemprov Sumbar Melalui Safari Ramadhan, Gubernur Sumbar Bangun Silaturahmi dengan Masyarakat

Melalui Safari Ramadhan, Gubernur Sumbar Bangun Silaturahmi dengan Masyarakat

Ramadhan kali ini, Tim Safari Ramadhan (TSR) Provinsi Sumatera Barat (Sumbar) berkunjung ke Padang Pariaman di Masjid Ikhlas Korong Balah Aie, Nagari Koto Tinggi yang dipimpin Gubernur Mahyeldi Ansharullah, Sabtu (15/4/2023) malam. 

0
Ramadhan kali ini, Tim Safari Ramadhan (TSR) Provinsi Sumatera Barat (Sumbar) berkunjung ke Padang Pariaman di Masjid Ikhlas Korong Balah Aie, Nagari Koto Tinggi yang dipimpin Gubernur Mahyeldi Ansharullah, Sabtu (15/4/2023) malam. 

SUMBAR, CARAPANDANG.COM - Ramadhan kali ini, Tim Safari Ramadhan (TSR) Provinsi Sumatera Barat (Sumbar) berkunjung ke Padang Pariaman di Masjid Ikhlas Korong Balah Aie, Nagari Koto Tinggi yang dipimpin Gubernur Mahyeldi Ansharullah, Sabtu (15/4/2023) malam. 

Gubernur Mahyeldi menyampaikan, kegiatan safari ramadhan ini sebagai ajang silaturahmi dan memperkokoh ukhuwah islamiyah antara Pemerintah Provinsi dengan masyarakat Nagari Koto Tinggi Kab. Padang Pariaman.

"Di bulan Ramadhan ini adalah momen yang sangat baik untuk meningkatkan silaturahmi dengan masyarakat. Untuk itu kami datang langsung hadir di tengah-tengah masyarakat di sini," kata Mahyeldi.

Membangun Silaturahmi Lewat Safari Ramadhan merupakan mempererat hubungan harmonis antara masyarakat dengan pemerintah Provinsi dengan masyarakat secara berkelanjutan.
 
Gubernur berpesan untuk selalu meningkatkan ibadah Bulan Ramadan dengan perbanyak tadarusan Al-Quran, berdzikir serta bersedekah.

"Bulan suci adalah bulan pendidikan dalam ibadah. Jadi manfaatkan dengan baik dan ikhlas agar kita semua bisa meraih kemenangan," tuturnya.

Penghujung sambutan Gubernur Mahyeldi berharap supaya kita semua dapat memaknai bulan suci ini dengan melakukan kegiatan -kegiatan yang bersifat positif dan memperkuat tali silaturahmi. Karena bulan suci ramadhan merupakan bulan penuh rahmat dengan berbagai kelebihan dan keutamaan yang besar, dan merupakan bulan pengampunan dan bulan berkah bagi umat islam.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here