Persatuan dan kolaborasi yang baik antara penyelenggara pilkada, forum koordinasi pimpinan daerah (forkopimda), TNI/Polri, masyarakat dan peserta pilkada harus tetap terjaga.
"Dengan persatuan dan kolaborasi yang terjaga diyakini pilkada di seluruh Indonesia, termasuk di Kaltim pasti berjalan dengan baik," katanya.
Hasil pilkada yang berkualitas bakal melahirkan pemimpin yang berkualitas yang bisa memberikan kesejahteraan kepada masyarakat.
Jangan menodai pilkada dengan proses kampanye dengan cara yang tidak baik, dan mencederai pesta demokrasi dan persaudaraan, demikian Mochammad Afifuddin.