Beranda Pemprov Sumbar Gubernur Mahyeldi Sebut Pentingnya Kapasitas SDM dalam Takola Administrasi Keuangan Dana Desa

Gubernur Mahyeldi Sebut Pentingnya Kapasitas SDM dalam Takola Administrasi Keuangan Dana Desa

Gubernur Sumatera Barat, Mahyeldi Ansharullah menekankan pentingnya kapasitas pemahaman Sumber Daya Manusia (SDM) terhadap tata kelola administrasi keuangan, sebagai salah satu kunci keberhasilan bagi setiap nagari atau desa dalam pengelolaan dana desa.

0
Gubernur Sumatera Barat, Mahyeldi Ansharullah menekankan pentingnya kapasitas pemahaman Sumber Daya Manusia (SDM) terhadap tata kelola administrasi keuangan, sebagai salah satu kunci keberhasilan bagi setiap nagari atau desa dalam pengelolaan dana desa.

Laporan: Linda Sari

SUMBAR, CARAPANDANG.COM - Gubernur Sumatera Barat, Mahyeldi Ansharullah menekankan pentingnya kapasitas pemahaman Sumber Daya Manusia (SDM) terhadap tata kelola administrasi keuangan, sebagai salah satu kunci keberhasilan bagi setiap nagari atau desa dalam pengelolaan dana desa.

"Tujuan utama dari dana desa adalah mempercepat laju pembangunan di daerah. Namun dalam pelaksanaannya, selain cepat, kita juga perlu memastikan bahwa itu telah terkelola sesuai aturan dan tepat sasaran," ucap Gubernur Mahyeldi.

Hal tersebut disampaikan Gubernur saat membuka acara Workshop Evaluasi Pengelolaan Keuangan dan Pembangunan Desa Tingkat Regional se Provinsi Sumbar yang diselenggarakan oleh Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) Sumbar dengan mengusung tema “Pengelolaan Keuangan Desa Akuntable dalam rangka Peningkatan Produktivitas untuk Ekonomi yang Berkelanjutan" di Auditorium Gubernuran, Selasa (12/9/2023).

Mahyeldi juga mengatakan, saat ini konsep pembangunan yang dimulai dari desa adalah salah satu hal yang menjadi fokus dan terus diupayakan oleh pemerintah, baik pada tingkat kabupaten, provinsi maupun pusat. Itu dilakukan, karena diyakini dapat berdampak langsung terhadap masyarakat sehingga pemerataan pembangunan dan kesejahteraan yang dicita-citakan seluruh pihak dapat tercapai secara optimal.

  • Tags

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here