Beranda Pemprov Sumbar Gubernur Mahyeldi Menegaskan Sumbar Serius Kembangkan Sepakbola

Gubernur Mahyeldi Menegaskan Sumbar Serius Kembangkan Sepakbola

Gubernur Sumatera Barat, Mahyeldi Ansharullah menegaskan pihaknya serius untuk mengembangkan olahraga sepakbola di Sumatera Barat (Sumbar), baik untuk prestasi maupun untuk kebugaran. 

0
Gubernur Sumatera Barat, Mahyeldi Ansharullah menegaskan pihaknya serius untuk mengembangkan olahraga sepakbola di Sumatera Barat (Sumbar), baik untuk prestasi maupun untuk kebugaran. 

Laporan: Linda Sari

SUMBAR, CARAPANDANG.COM - Gubernur Sumatera Barat, Mahyeldi Ansharullah menegaskan pihaknya serius untuk mengembangkan olahraga sepakbola di Sumatera Barat (Sumbar), baik untuk prestasi maupun untuk kebugaran. 

"Untuk prestasi, kita punya Pusat Pendidikan dan Latihan Olahraga Pelajar (PPLP) untuk mendidik bibit-bibit sepakbola Sumbar sejak dini. Tahun ini ada tiga atlet sepakbola PPLP yang terpanggil seleksi Tim Nasional U17 untuk Piala Dunia," ungkapnya di Batusangkar, Rabu (19/07/2023).

Ia mengatakan itu saat membuka Kejuaraan Sepak Bola U23 Tingkat Provinsi di Lapangan Puncak Alai, Kecamatan Tanjung Baru, Kabupaten Tanah Datar.

Ia menyebut telah menginstruksikan Dinas Pemuda dan Olahraga Sumbar untuk menambah kuota penerimaan di PPLP agar makin banyak atlet sepakbola muda Sumbar yang bisa dibina untuk berprestasi. 

Untuk mengembangkan bibit atlet itu, ia juga mendorong agar masing-masing daerah (kabupaten/kota) mendirikan Sekolah Sepak Bola (SSB), bahkan ia berharap itu bisa terbentuk pada setiap kecamatan di Sumbar. 

"Mendidik atlet ini, harus dari usia dini. Dari SD. Karena itu keberadaan SSB itu penting, untuk pendidikan dasar," katanya. 

Lebih lanjut, Ia juga mengajak anggota DPRD baik provinsi maupun kabupaten dan kota dan masyarakat untuk lebih peduli pada olahraga ini, paling tidak untuk menfasilitasi ruang aktualisasi diri bagi generasi muda dalam artian yang positif.

  • Tags

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here