Beranda Pemprov Sumbar Gubernur Mahyeldi dan Forkopimda Sumbar Tunaikan Kunjungan Bersejarah ke Provinsi Papua Barat Daya

Gubernur Mahyeldi dan Forkopimda Sumbar Tunaikan Kunjungan Bersejarah ke Provinsi Papua Barat Daya

0
1,085
Gubernur Sumbar, Mahyeldi Asharullah, bersama Forkopimda Sumbar terbang langsung ke Kota Sorong Ibukota Provinsi Papua Barat Daya (PBD), untuk melihat kondisi 456 prajurit Satuan Tugas Bataliyon Infantri 133 Yudha Sakti

"Kita mendapat sambutan hangat dari Penjabat Sekretaris Daerah Papua Barat Daya, Danrem 181/PVT, Danlantamal XIV, Wakapolresta Sorong, Dandim 1802/Sorong, Danyon Kes 3 Mar, serta Kajari Sorong. Pejabat setempat turut memaparkan kepada kita kondisi terkini Papua Barat Daya, di mana segala sarana dan prasarana masih dalam penyempurnaan. Melalui pertemuan itu, kita berharap terjalin silaturahmi dan kerja sama yang erat antara Provinsi Sumbar dengan Papua Barat Daya," ucap Gubernur lagi.

Usai diskusi dengan Forkopimda PBD, Gubernur Mahyeldi bersama Forkopimda Sumbar menunaikan janji kepada pasukan Satgas Yonif 133/YS, untuk melihat langsung kondisi prajurit pengamanan yang telah bertugas lebih kurang enam bulan di Provinsi PBD.

Saat melakukan peninjauan Peninjauan pada tiga posko pengamanan di Kabupaten Maybrat, Provinsi PBD, yang berjarak lebih kurang 6 jam perjalanan darat dari Ibukota Provinsi di Kota Sorong, Rombongan Forkopimda Sumbar didampingi langsung oleh Bupati Maybrat, Dr. Bernhard Eduard Rondonuwu, S.Sos, M.Si.

  • Tags

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here