SHARE

Istimewa

CARAPANDANG [BUKITTINGGI] - Bersama pengurus TP PKK Kota Bukittinggi, Kadis Pertanian dan Pangan diwakili Sekretaris Dinas, Camat dan Lurah, melaksanakan kegiatan panen di KWT Anggrek.

Panen dilaksanakan saat melakukan silatuhrahmi dan pertemuan bersama KWT angrek dikebun demplot KWT kelurahan ATTS, Jumat (16/9), 

Ny. Fiona selaku Ketua TP PKK Kota Bukittinggi dalam sambutannya menyampaikan, rasa bangga kepada KWT Angrek yang telah berhasil menjalankan dan menekuni bidang pertanian.

“Hasil yang didapat atas kemauan, keinginan dan tekat yang kuat dari ibu-ibu untuk maju, mandiri dan berkembang," kata Fiona

"Pemerintah berperan untuk mendukung sarana, prasarana, pembinaan, pendampingan oleh penyuluhan pertanian serta promosi," tambahnya.

"Sejalan dengan gerakan menanam bawang merah yang dicanangkan oleh Wali Kota Bukittinggi H. Erman Safar, SH beberapa waktu yang lalu, diharapkan KWT semakin semangat untuk memanfaatkan perkarangan secara optimal. Semoga KWT dapat menjadi contoh dan berprestasi", ujar Fiona.###



Tags
SHARE