Beranda Kota Payakumbuh Wali Kota Zulmaeta Tegaskan Pentingnya Sinergi dan Integritas ASN dalam Mewujudkan Pemerintahan Efektif

Wali Kota Zulmaeta Tegaskan Pentingnya Sinergi dan Integritas ASN dalam Mewujudkan Pemerintahan Efektif

0
Wali Kota Zulmaeta Tegaskan Pentingnya Sinergi dan Integritas ASN dalam Mewujudkan Pemerintahan Efektif

PAYAKUMBUH, CARAPANDANG - Wali Kota Payakumbuh Zulmaeta menegaskan pentingnya sinergi, profesionalisme, dan integritas seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) dalam mewujudkan pemerintahan yang efektif, transparan, serta berorientasi pada pelayanan publik.

Hal itu disampaikan Zulmaeta saat memimpin Rapat Koordinasi (Rakor) Pejabat Pemerintah Kota Payakumbuh di Aula Ngalau Indah Balai Kota Payakumbuh, Selasa (4/11/2025).

Kegiatan tersebut diikuti Wakil Wali Kota Payakumbuh Elzadaswarman, Sekretaris Daerah, Asisten, Staf Ahli, seluruh Kepala OPD, Direktur RSUD Adnan WD, Direktur PDAM Tirta Sago, Camat dan Lurah, serta Kepala Puskesmas se-Kota Payakumbuh.

Dalam arahannya, Zulmaeta menyampaikan bahwa rapat koordinasi menjadi salah satu instrumen penting dalam penyelenggaraan pemerintahan daerah. Menurutnya, koordinasi yang baik adalah kunci keberhasilan pelaksanaan kebijakan dan program pembangunan.

“Tanpa koordinasi yang baik, kebijakan tidak akan berjalan efektif, program tidak tepat sasaran, dan pelayanan publik bisa terhambat. Karena itu, mari kita perkuat komunikasi dan sinergi lintas perangkat daerah,” tegasnya.

Lebih lanjut, Zulmaeta mengingatkan pentingnya memegang teguh Trilogi Zuzema, yakni kejujuran, loyalitas, dan profesionalisme, sebagai nilai utama yang harus dijunjung tinggi oleh seluruh ASN di lingkungan Pemerintah Kota Payakumbuh.

  • Tags

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here