"Kami percaya bahwa Yessi akan membawa nama baik Sumatera Barat dan menginspirasi PLKB lainnya untuk terus meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat," tambahnya.
Peran PLKB, seperti yang diemban oleh Ns. Yessi Andri, sangat krusial dalam mewujudkan program Bangga Kencana yang bertujuan meningkatkan kualitas hidup keluarga dan masyarakat secara keseluruhan.
PLKB tidak hanya fokus pada pengendalian ledakan penduduk, tetapi juga pada pembangunan ketahanan keluarga dan penurunan stunting, dengan memberikan pendampingan kepada keluarga berisiko, termasuk calon pengantin, ibu hamil, ibu pasca salin, dan keluarga dengan balita.
Dengan dukungan penuh dari Dinas Dalduk KB PP&PA Kabupaten Agam dan seluruh masyarakat, diharapkan Ns. Yessi Andri dapat memberikan yang terbaik dan membawa pulang prestasi yang membanggakan bagi Sumatera Barat.