Beranda Pemprov Sumbar Usai Hari Pahlawan, Mahyeldi Tegaskan Wakaf Sebagai Solusi Pembangunan Berkelanjutan

Usai Hari Pahlawan, Mahyeldi Tegaskan Wakaf Sebagai Solusi Pembangunan Berkelanjutan

0
Usai Hari Pahlawan, Mahyeldi Tegaskan Wakaf Sebagai Solusi Pembangunan Berkelanjutan

Kedua, menciptakan gerakan nyata. Mahyeldi berharap hasil konferensi tidak berhenti pada tataran konsep, tetapi mampu melahirkan langkah konkret yang berdampak langsung pada masyarakat.

Ketiga, menjadikan Sumbar pusat percontohan wakaf produktif. Melalui konferensi ini, Mahyeldi ingin menjadikan Sumatera Barat sebagai contoh daerah yang berhasil mengelola wakaf secara modern, transparan, dan berdaya guna di tingkat nasional maupun global.

Keempat, peningkatan literasi wakaf. Ia menyoroti pentingnya edukasi dan kesadaran masyarakat mengenai wakaf produktif, mengingat masih banyak aset wakaf di daerah yang belum dimanfaatkan secara optimal.

Konferensi Wakaf Internasional 2025 akan mengusung tema “Wakaf untuk Pembangunan Berkelanjutan” dan dihadiri oleh berbagai tokoh penting, termasuk ulama dan akademisi dari negara-negara seperti Mesir, Maroko, dan Arab Saudi.

Mahyeldi berharap kegiatan ini tidak hanya memperkuat posisi Sumbar di kancah internasional, tetapi juga melahirkan rekomendasi strategis untuk pengembangan ekosistem wakaf secara global. (adpsb/cen)

  • Tags

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here