Beranda Film Universal Studios Hadirkan Film "How to Train Your Dragon" Live Action Tahun Depan

Universal Studios Hadirkan Film "How to Train Your Dragon" Live Action Tahun Depan

Film garapan penulis-sutradara Dean DeBlois ini dijadwalkan bakal tayang di bioskop pada 13 Juni 2025, yang merupakan pembuatan ulang dari film animasi populer DreamWorks Animation dengan judul yang sama yang dirilis pada 2010.

0
Film garapan penulis-sutradara Dean DeBlois ini dijadwalkan bakal tayang di bioskop pada 13 Juni 2025, yang merupakan pembuatan ulang dari film animasi populer DreamWorks Animation dengan judul yang sama yang dirilis pada 2010.

CARAPANDANG - Para penggemar naga yang gagah Toothless dan pemiliknya, Hiccup heboh setelah Universal Pictures membagikan teaser trailer untuk versi live-action dari film "How to Train Your Dragon".

Mengutip The Hollywood Reporter, film garapan penulis-sutradara Dean DeBlois ini dijadwalkan bakal tayang di bioskop pada 13 Juni 2025, yang merupakan pembuatan ulang dari film animasi populer DreamWorks Animation dengan judul yang sama yang dirilis pada 2010.

Versi baru ini akan dibintangi oleh Mason Thames sebagai Hiccup dan Nico Parker sebagai Astrid. Pemeran lainnya adalah Gerard Butler, Nick Frost, Julian Dennison, Gabriel Howell, Bronwyn James, Harry Trevaldwyn, Ruth Codd, Peter Serafinowicz, dan Murray McArthur juga akan bergabung.

Film live-action How to Train Your Dragon berpusat pada seorang Viking muda bernama Hiccup (Thames), yang berangkat untuk memburu naga tetapi mendapati dirinya justru berteman dengan salah satu naga bernama Toothless.

DeBlois, yang telah terlibat dengan waralaba tersebut sejak awal peluncurannya, menulis dan menyutradarai proyek baru tersebut. Proyek ini didasarkan pada film animasi dengan judul dan cerita yang sama dengan yang dirilis pada 2010 yang disutradarainya bersama Chris Sanders. Kisahnya terinspirasi oleh serial buku karya penulis Cressida Cowel

  • Tags

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Berita Terkait
Berita Terkait