"Norwegia mendukung Kerajaan Denmark dalam masalah ini," ujarnya, seraya menyatakan Greenland adalah bagian dari Denmark.
Norwegia sendiri termasuk dalam daftar delapan negara yang terkena ancaman tarif Trump.
Trump menepis penjelasan bahwa pemerintah Norwegia tidak memiliki kendali atas pemenang Hadiah Nobel Perdamaian, yang diputuskan oleh sebuah komite independen yang ditunjuk parlemen Norwegia.
Tahun lalu, penghargaan diberikan kepada pemimpin oposisi Venezuela, Maria Corina Machado.
"Norwegia sepenuhnya mengendalikannya meski mereka menyangkal," klaim Trump kepada NBC News.
"Mereka suka berkata tidak ada hubungannya, padahal mereka mengendalikan semuanya," tambahnya.
Machado sebelumnya telah menyerahkan medali emas 18 karat Nobelnya kepada Trump di Gedung Putih pekan lalu sebagai rasa terima kasih atas peran AS dalam mengakhiri rezim Nicolás Maduro.