Beranda Umum Presiden Sampaikan Atlet Adalah Duta Kehormatan Bangsa

Presiden Sampaikan Atlet Adalah Duta Kehormatan Bangsa

olahraga merupakan salah satu cermin keberhasilan dan kekuatan suatu bangsa

0
Atlet

CARAPANDANG - Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, menegaskan bahwa olahraga merupakan salah satu cermin keberhasilan dan kekuatan suatu bangsa. Menurutnya, para atlet yang mewakili Indonesia di kancah internasional bukan hanya pejuang prestasi, tetapi juga simbol harga diri dan kebangkitan bangsa.

“Dalam perjuangan membangun dan membangkitkan sebuah negara, olahraga adalah cerminan keberhasilan. Para olahragawan yang terpilih mewakili bangsanya adalah simbol kekuatan bangsa itu,” ujar Presiden Prabowo dalam sambutannya saat memberikan apresiasi kepada para atlet peraih medali di SEA Games ke-33 Thailand, di Istana Negara, Jakarta, Kamis (8/1/2026).

Presiden mengaku mengikuti langsung sejumlah pertandingan, dan merasakan ketegangan sekaligus kebanggaan atas perjuangan para atlet Indonesia. Ia menekankan bahwa pencapaian olahraga memiliki dimensi yang lebih dalam dibandingkan sekadar kemenangan di arena pertandingan.

“Indonesia negara besar, negara kuat, dan akan bangkit. Saudara-saudara adalah lambang kebangkitan bangsa Indonesia,” tegas Presiden.

Presiden Prabowo juga menyoroti tantangan yang kerap dihadapi para atlet, terutama pada cabang olahraga dengan sistem penilaian yang dinilai kurang objektif. Ia meminta para atlet untuk tidak berkecil hati dan terus meningkatkan prestasi.

“Tidak usah berkecil hati. Yang penting, kalian telah berjuang sekeras tenaga. Tantangannya kini adalah bagaimana saudara meningkatkan prestasi di masa mendatang,” katanya.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Berita Terkait
Berita Terkait