Beranda Pemprov Sumbar Pengurus PARMUSI Sumbar Resmi Dilantik, Gubernur Ajak Perkuat Dakwah hingga Pelosok

Pengurus PARMUSI Sumbar Resmi Dilantik, Gubernur Ajak Perkuat Dakwah hingga Pelosok

0
Pengurus PARMUSI Sumbar Resmi Dilantik, Gubernur Ajak Perkuat Dakwah hingga Pelosok

SUMBAR, CARAPANDANG - Gubernur Sumatera Barat (Sumbar) Mahyeldi Ansharullah menghadiri sekaligus memberikan sambutan pada acara Pengukuhan Pengurus Wilayah Persaudaraan Muslimin Indonesia (PW PARMUSI) Sumatera Barat Periode 2025–2030 di Hotel Daima Padang, Selasa (18/11/2025).

Dalam kesempatan itu, Haji Muhammad Iqbal, SE, M.Kom resmi dikukuhkan sebagai Ketua PARMUSI Sumbar bersama sekretaris dan bendahara. Pengukuhan dilakukan langsung oleh Ketua Umum PP PARMUSI, Prof. Dr. Husnan Bey Fananie, MA. Usai pengukuhan, seluruh pengurus diajak menjalankan amanah organisasi dengan penuh tanggung jawab, keikhlasan, dan kesungguhan.

Gubernur Mahyeldi, yang juga menjabat Ketua Majelis Penasihat PARMUSI Sumbar, menyampaikan ucapan selamat kepada Iqbal atas amanah baru tersebut. Ia juga menyinggung makna dan peran penting PARMUSI yang bergerak dalam bidang dakwah.

Mahyeldi mengaku sempat memperhatikan lambang PARMUSI yang bermakna Persaudaraan Muslimin Indonesia, dan menyebut organisasi ini sebagai pelanjut semangat Ikhwanul Muslimin. Ia juga menilai susunan pengurus periode baru ini diisi tokoh-tokoh dari berbagai daerah dan lembaga, mulai dari Wakil Wali Kota, Wakil Bupati, hingga pejabat Kementerian Agama.

  • Tags

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here