Beranda Sains & Teknologi Pengaturan Khusus Google Maps Untuk Mobil Listrik

Pengaturan Khusus Google Maps Untuk Mobil Listrik

Goole Maps membawa pengaturan khusus untuk pengendara mobil listrik yang diharapkan dapat memberikan informasi paling relevan

0
1,980
Istimewa

CARAPANDANG - Goole Maps membawa pengaturan khusus untuk pengendara mobil listrik yang diharapkan dapat memberikan informasi paling relevan kepada pengguna layanannya.

Perubahan pengaturan khusus itu dapat dirasakan lewat layanan Google Maps yang terhubung dengan Android Auto, salah satunya ialah tidak akan tersedianya lagi informasi mengenai pom bensin terdekat bagi pengguna mobil listrik, seperti diberitakan laman Phone Arena, Sabtu (19/8), waktu setempat.

Perubahan itu dikonformasi Juru Bicara Google Pearl Xu yang mengatakan mereka memang terus menyesuaikan kebutuhan pengguna dengan layanannya lewat optimalisasi.

"Hal itu dilakukan untuk membantu pengguna mendapatkan informasi paling relevan saat bernavigasi, tahun lalu kami juga telah menambahkan fitur agar pengendara kendaraan listrik bisa melihat stasiun pengisian daya alih-alih pom bensin di Google Maps untuk Android Auto," kata Pearl Xu.

Kali ini agar lebih efisien dalam pengaturan khusus bagi pengendara mobil listrik, Google Maps memutuskan untuk tidak lagi menampilkan pom bensin dan hanya menunjukkan stasiun pengisian daya listrik. Beberapa pengaturan khusus lainnya yang dibawa Google Maps pada pembaruan Android Auto diantaranya informasi ketersediaan stasiun pengisian daya secara realtime hingga jenis-jenis colokan.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Berita Terkait
Berita Terkait