Beranda Kabupaten Pohuwato Pemkab Pohuwato Bersinergi dengan BNN Gorontalo Laksanakan Desa Bersinar

Pemkab Pohuwato Bersinergi dengan BNN Gorontalo Laksanakan Desa Bersinar

Bertempat di ruang kerja, Bupati Pohuwato, Saipul A. Mbuinga menerima kunjungan silaturahmi Kepala BNN Provinsi Gorontalo yang baru, Brigjen Pol. Rudy Ahmad Sudrajat  S.I.K. M.H, Rabu, (24/5/2023).

0
1,346
Bertempat di ruang kerja, Bupati Pohuwato, Saipul A. Mbuinga menerima kunjungan silaturahmi Kepala BNN Provinsi Gorontalo yang baru, Brigjen Pol. Rudy Ahmad Sudrajat  S.I.K. M.H, Rabu, (24/5/2023).

Laporan: Hamid Toliu

POHUWATO, CARAPANDANG.COM - Bertempat di ruang kerja, Bupati Pohuwato, Saipul A. Mbuinga menerima kunjungan silaturahmi Kepala BNN Provinsi Gorontalo yang baru, Brigjen Pol. Rudy Ahmad Sudrajat  S.I.K. M.H, Rabu, (24/5/2023).

Kunjungan silaturahmi dengan Pemerintah Daerah Kabupaten Pohuwato itu sekaligus pelaksanaan program desa bersinar (bersih dari narkoba) Desa Buntulia Tengah dan rapat kerja dalam rangka sinergi program pemberdayaan alternatif dengan ​​stakeholder yang rencananya pada 26 Mei 2023 di aula kantor Desa Buntulia Tengah Kecamatan Buntulia. Sementara pada 25 Mei 2023 kegiatan rapat koordinasi pemetaan program pemberdayaan masyarakat di instansi pemerintah dan pendidikan.

Didampingi Sekda Iskandar Datau dan Kepala BNK Pohuwato, Yusuf Potale, Bupati Saipul menyampaikan terima kasih dan apresiasi kepada Kepala BNN Provinsi Gorontalo atas kunjungan sekaligus silaturahmi dengan pemda pohuwato. “Semoga saja dari silaturahmi ini bisa menghasilkan yang terbaik bagi daerah dan masyarakat terutama dari pencegahan barang haram di Kabupaten Pohuwato​," ​ungkap Saipul.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Berita Terkait
Berita Terkait