Beranda Jawa Timur Pangdam Brawijaya Dampingi Panglima TNI Tinjau Latihan Super Garuda Shield

Pangdam Brawijaya Dampingi Panglima TNI Tinjau Latihan Super Garuda Shield

Super Garuda Shield ini juga menjadi simbol kerjasama dan solidaritas antara TNI dengan pasukan dari berbagai negara dalam menjaga perdamaian dunia

0

CARAPANDANG - Pangdam V/Brawijaya Mayjen TNI Farid Makruf, M. A, mendampingi kunjungan Panglima TNI Laksamana Yudo Margono di Situbondo, Jawa Timur. Sabtu (09/09/2023). Di Situbondo, Panglima TNI meninjau pelaksanaan latihan Super Garuda Shield.

Dijelaskan Pangdam, latihan gabungan yang melibatkan pasukan dari berbagai negara itu merupakan bagian dari peningkatan skill dan kesiapan prajurit.

“Super Garuda Shield ini juga menjadi simbol kerjasama dan solidaritas antara TNI dengan pasukan dari berbagai negara dalam menjaga perdamaian dunia,” ujar Pangdam. Sabtu (09/09/2023).

Hal itu, kata Pangdam, menunjukkan komunikasi aktif TNI dengan tentara di seluruh penjuru dunia. Mayjen TNI Farid menyebut, latihan gabungan yang digelar saat ini sangat penting bagi TNI dan dunia.

“Mari kita dukung seluruh prajurit yang berpartisipasi. Dan kita doakan, semoga latihan ini berjalan dengan lancar,” pungkasnya.


LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Berita Terkait
Berita Terkait