Beranda Kesehatan Menkes Sebut Super Flu Tidak Mematikan

Menkes Sebut Super Flu Tidak Mematikan

0
Menkes Sebut Super Flu Tidak Mematikan

CARAPANDANG - Menteri Kesehatan, Budi Gunadi Sadikin menegaskan varian influenza A(H3N2) subclade K tidak lebih mematikan dibandingkan influenza biasa maupun COVID-19. Ia meminta masyarakat tetap tenang dan menjaga kesehatan agar daya tahan tubuh tetap optimal.

“Apakah ini mematikan seperti COVID? Tidak. Yang penting buat teman-teman,  jaga kesehatan, imunitasnya, istirahatnya cukup, sehingga kalau kena sama seperti flu biasa, bisa kembali lagi,” ucap Menkes Budi dalam pernyataannya di Jakarta, Jumat (2/1/2026).

Ia kembali menekankan agar masyarakat tidak berlebihan menyikapi kemunculan subclade K. “Jadi nggak usah khawatir bahwa ini seperti COVID-19 mematikannya, ini adalah flu biasa, influenza H3N2,” ujarnya.

Budi menjelaskan, subclade K merupakan salah satu varian influenza tipe A dengan subtipe H3N2. Pola kemunculan varian ini disebut serupa dengan dinamika varian COVID-19 di masa pandemi.

Ia menambahkan, virus H3N2 setiap tahun cenderung meningkat di negara empat musim, khususnya saat musim dingin. Sementara di Indonesia, peningkatan kasusnya dinilai tidak terlalu signifikan.

Terkait pencegahan, Menkes mengingatkan penularan influenza, termasuk subclade K, terjadi melalui udara. “Jadi, ya kalau kita ngerasa teman-teman kita ada yang batuk-batuk, ada demam, ya amannya pakai masker,” kata Budi.

Menurutnya, sistem imun tubuh memegang peran utama dalam melawan infeksi influenza. Selama daya tahan tubuh terjaga, flu umumnya dapat diatasi secara mandiri.

  • Tags

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Berita Terkait
Berita Terkait