Beranda Film Mayumi Tanaka Tetap Menjadi Dubber Bahasa Jepang di Serial "One Piece" Netflix

Mayumi Tanaka Tetap Menjadi Dubber Bahasa Jepang di Serial "One Piece" Netflix

Mayumi Tanaka tetap terlibat dalam serial "One Piece" versi live-action dari Netflix dengan mengulangi perannya sebagai pengisi suara (dubber) asli karakter Monkey D. Luffy

0
Istimewa

CARAPANDANG - Artis asal Jepang Mayumi Tanaka tetap terlibat dalam serial "One Piece" versi live-action dari Netflix dengan mengulangi perannya sebagai pengisi suara (dubber) asli karakter Monkey D. Luffy dalam bahasa Jepang.

Di samping Tanaka, sebelumnya Netflix telah mengumumkan bahwa karakter utama di serial live-action dimainkan oleh Iñaki Godoy.

"Iñaki, yang memerankan Luffy dalam serial live-action ini, sangat menyenangkan dan gembira sehingga dia benar-benar menjadi Luffy yang sempurna! Saya sangat senang bisa mengisi suara Luffy dalam adaptasi ini juga," kata Tanaka, dikutip dari Deadline yang disiarkan Minggu (2/7) waktu setempat.

Selama lebih dari 23 tahun mengisi suara karakter Luffy dalam versi anime-nya, Tanaka mengaku dirinya merasa dekat dengan karakter tersebut. Dia juga mengatakan bahwa cerita "One Piece" dapat beresonansi dengan siapapun.

"Dan tentu saja, tidak ada yang lebih membuat saya bahagia jika orang yang belum pernah mengikuti 'One Piece' nantinya dapat menjadi bagian dari keluarga ini dengan menonton serial live-action-nya," kata dia.

Selain Tanaka, para pengisi suara asli "One Piece" lainnya dalam bahasa Jepang juga masih terlibat di serial versi live-action termasuk Kazuya Nakai sebagai Roronoa Zoro, Akemi Okamura sebagai Nami, Kappei Yamaguchi sebagai Usopp, dan Hiroaki Hirata sebagai Sanji.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Berita Terkait
Berita Terkait