Beranda Musik Maliq & D’Essentials Suguhkan Penampilan Spesial di Synchronize Fest 2025

Maliq & D’Essentials Suguhkan Penampilan Spesial di Synchronize Fest 2025

0
Maliq & D’Essentials Suguhkan Penampilan Spesial di Synchronize Fest 2025

CARAPANDANG –  Maliq & D’Essentials tampil memukau di hari ketiga gelaran Synchronize Fest 2025, Minggu (5/10/2025). Grup pop-jazz asal Jakarta ini menghadirkan nuansa berbeda dengan membawakan lagu-lagu yang jarang mereka tampilkan di acara lainnya.

Sekitar satu jam, Maliq & D’Essentials membawakan sepuluh lagu di panggung ‘Dynamite’ Gambir Expo. Angga tampil dengan kemeja merah marun, sementara Indah mengenakan busana bernuansa abu-abu yang serasi dengan atmosfer malam itu.

“Yang sering nonton Maliq, mungkin akan request lagu-lagu yang biasa kita bawain. Jadi hari ini gak akan lagu request yang kita bawain," kata Angga vokalis dari Maliq & D’essentials sembari tersenyum di panggung ‘Dynamite’ Synchronize Fest 2025 di Gambir Expo, Minggu (5/10/2025).

Dalam penampilan tersebut, Maliq & D’Essentials membawakan lagu-lagu seperti ‘Aurora’ dan ‘Heaven’ yang jarang terdengar di panggung festival lainnya. Saat membawakan lagu ‘Terlalu’, Indah melakukan bagian rap dan mendapat sambutan meriah dari penonton.

Mereka juga tetap menghadirkan lagu andalan seperti ‘Pilihanku’ dan ‘Setapak Sriwedari’ yang membuat suasana semakin hangat. Penonton tampak antusias menikmati setiap alunan musik yang dibawakan dengan aransemen khas Maliq & D’Essentials.

  • Tags

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Berita Terkait
Berita Terkait