Beranda Pemprov Sumbar Lantik Pengurus FYBI, Gubernur Mahyeldi: Rangkul Generasi Muda Sumbar

Lantik Pengurus FYBI, Gubernur Mahyeldi: Rangkul Generasi Muda Sumbar

Gubernur Mahyeldi Ajak Organisasi Keolahragaan Bentengi Generasi Muda Sumbar dari Pengaruh Negatif Lingkungan

0
1,534
Gubernur Mahyeldi Ajak Organisasi Keolahragaan Bentengi Generasi Muda Sumbar dari Pengaruh Negatif Lingkungan

Laporan; Linda Sari

SUMBAR, CARAPANDANG.COM - Gubernur Sumatera Barat, Mahyeldi Ansharullah berharap Pengurus Federasi Youth Band Indonesia (FYBI) dapat merangkul para generasi muda dalam setiap kegiatannya. Prinsipnya, kita ingin generasi muda di Provinsi Sumatera Barat (Prov. Sumbar) tertarik untuk mengisi waktu luangnya dengan berbagai kegiatan positif.

"Kita ingin, anak muda Sumbar terhindar dari berbagai pengaruh negatif lingkungan. Caranya bagaimana, ya dengan menyediakan ruang kreasi dan ekpresi. Mereka perlu disibukkan dengan hal-hal positif, itu harapan yang kita titipkan kepada Pengurus FYBI," ucap Mahyeldi pada saat menghadiri pengukuhan Pengurus Federasi Youth Band Indonesia (FYBI) Prov. Sumbar dan Kabupaten/Kota Periode 2023-2025 di Auditorium Gubernuran Sumbar, Sabtu (6/5/2023).

Gubernur menambahkan, Youth Band atau yang biasa dikenal dengan sebutan 'marching band' adalah olah raga yang banyak diminati oleh masyarakat Sumbar, hal itu dapat dilihat dari tingkat antusiame warga saat menyaksikan setiap penampilannya selalu tinggi, terutama pada perayaan hari-hari besar nasional seperti dalam kegiatan pawai alegoris HUT RI.

"Olahraga ini cukup diminati oleh Masyarakat Sumbar dalam setiap penampilannya antusias warga selalu tinggi dan sangat cocok untuk pilihan aktivitas generasi muda karena membutuhkan kolaborasi antara musik, aktivitas fisik dan kerjasama tim," tukuk Gubernur Mahyeldi.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here