Beranda Warta Kementerian Kemenhub Terus Tingkatkan Kesadaran Terhadap Keselamatan Pelayaran

Kemenhub Terus Tingkatkan Kesadaran Terhadap Keselamatan Pelayaran

Kementerian Perhubungan (Kemenhub) akan terus berupaya meningkatkan kesadaran terhadap aspek keselamatan pelayaran sebagai prioritas utama.

0
Kementerian Perhubungan (Kemenhub) akan terus berupaya meningkatkan kesadaran terhadap aspek keselamatan pelayaran sebagai prioritas utama.

CARAPANDANG - Kementerian Perhubungan (Kemenhub) akan terus berupaya meningkatkan kesadaran terhadap aspek keselamatan pelayaran sebagai prioritas utama. Demikian dungkapkan Direktur Perkapalan dan Kepelautan Kemenhub, Hendri Ginting, Kamis (21/11/2024).

Menurut dia, keselamatan pelayaran merupakan bagian dari pembangunan infrastruktur maritim yang tidak hanya mengedepankan aspek teknis. "Ini juga menyangkut aspek regulasi dan pemanfaatan teknologi untuk meningkatkan efektivitas setiap kegiatan operasional di laut," ujarnya. 

Hendri menambahkan kegiatan kampanye keselamatan pelayaran merupakan bagian dari upaya menciptakan sistem transportasi yang aman dan andal. "Ini juga salah satu wujud nyata dan komitmen Kemenhub dalam mendukung visi dan misi Presiden Prabowo Subianto," ucapnya.

Sebagai negara dengan potensi maritim luar biasa, Indonesia bergantung pada sektor kelautan dan perikanan dalam menunjang kehidupan sehari-hari. Terutama para nelayan sebagai tulang punggung penyediaan sumber daya alam laut.

Menurut Hendri, nelayan Indonesia memiliki tantangan besar terkait keselamatan pelayaran. "Setiap hari mereka berlayar menghadapi berbagai risiko di laut, mulai dari cuaca buruk hingga kecelakaan kapal," ujarnya. 

Karena itu, nelayan menjadi salah satu sasaran Kemenhub dalam kegiatan kampanye keselamatan pelayaran. "Sangat penting terutama bagi nelayan untuk mengikuti standar keselamatan dalam setiap aktivitas pelayaran," katanya. 

  • Tags

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Berita Terkait
Berita Terkait