Beranda Umum "Jujutsu Kaisen" Akan Tamat di Bulan September 2024

"Jujutsu Kaisen" Akan Tamat di Bulan September 2024

Komik Jepang atau manga "Jujutsu Kaisen" karya Gege Akutami akan tamat pada bulan September 2024 dimana terdapat lima bab yang bakal terbit sebelum cerita resmi berakhir.

0
Komik Jepang atau manga

CARAPANDANG - Komik Jepang atau manga "Jujutsu Kaisen" karya Gege Akutami akan tamat pada bulan September 2024 dimana terdapat lima bab yang bakal terbit sebelum cerita resmi berakhir.

Dilansir dari Comic Book pada Selasa, kabar ini disiarkan oleh penerbit manga Shueisha yang mengungkapkan bab terakhir "Jujutsu Kaisen" akan dirilis pada 30 September di Jepang.

Pembaca di Amerika Serikat berkesempatan untuk membaca bab terakhir "Jujutsu Kaisen" lebih awal, yakni 29 September karena perbedaan waktu dengan Jepang.

Menurut Shueisha, terdapat lima bab terakhir yang akan terbit secara mingguan di majalah Weekly Shonen Jump dan sang kreator Gege Akutami akan segera menyelesaikan ceritanya secepat mungkin.

Diketahui, Shonen Jump pertama kali merilis "Jujutsu Kaisen" pada Maret 2018. Manga yang mengusung tema cerita supranatural itu menjadi salah satu yang terlaris dari penerbit Shueisha.

Dengan lebih dari 90 juta kopi yang terjual, "Jujutsu Kaisen" selalu menempati peringkat penjualan manga terbitan Shueisha tertinggi dalam beberapa tahun.

Manga "Jujutsu Kaisen" bercerita tentang seorang anak SMA bernama Yuji Itadori yang berbagi tubuh dengan roh kutukan bernama Ryomen Sukuna setelah Yuji memakan jari roh itu demi menyelamatkan teman sekelasnya.

Mengetahui hal tersebut, seorang guru dari Tokyo Jujutsu High School bernama Gojo Satoru membawa Yuji ke sekolah tersebut untuk mempelajari teknik supranatural sekaligus cara membasmi para roh kutukan jahat.

  • Tags

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Berita Terkait
Berita Terkait