Beranda Berita Jajang Kurnia: Muhammadiyah Punya Peran Besar  Membidani Lahirnya Pancasila

Jajang Kurnia: Muhammadiyah Punya Peran Besar  Membidani Lahirnya Pancasila

Pimpinan Daerah Muhammadiyah Kabupaten Bandung Barat menyelenggarakan Sosialisasi Empat Pilar MPR RI  pada Senin 10 Juli 2023.

0
Foto bersama narasumber dan peserta Sosialisasi Empat Pilar MPR RI

CARAPANDANG - Bekerjasama dengan MPR RI, Pimpinan Daerah Muhammadiyah Kabupaten Bandung Barat menyelenggarakan Sosialisasi Empat Pilar MPR RI  pada Senin 10 Juli 2023.

Acara yang digelar di  Gedung Dakwah Muhammadiyah Bandung Selatan mendapatkan antusias yang besar dari jajaran pengurus dan warga Muhammadiyah Bandung Selatan dengan dihadiri  ratusan peserta.

Anggota DPD RI dapil Jawa Barat, H. Asep Hidayat, S. Ag sebagai pembicara utama menyampaikan peran kelembagaan MPR RI dalam menjaga konsititusi dan keutuhan bangsa melalui kegiatan Sosialisasi Empat Pilar. Melalui kegiatan ini, katanya  diharapkan menumbuhkan semangat yang tinggi untuk menjaga rasa kecintaan terhadap bangsa dan negara.

“Melalui kegiatan ini akan memperkuat rasa cinta kita terhadap NKRI,” ujarnya.

Selain Anggota DPD RI, kegiatan tersebut juga menghadirkan narasumber lain yaitu Staf Ahli DPD RI, Jajang Kurnia, S. Sos., M. Si dan H. Usep Sudrajat, S.H., M.H, Pengurus Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Jawa Barat.

Pada kesempatan ini, Jajang yang akrab disapa Kang JK menyampaikan pentingnya membangun rasa cinta kepada tanah air. Di harapkan melalui kegiatan ini rasa cinta terhadap bangsa dan negara semakin kokoh.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Berita Terkait
Berita Terkait