Beranda Internasional Israel Ingin Bangun Sinagog di Komplek Al Aqsa, Ini Respon Qatar

Israel Ingin Bangun Sinagog di Komplek Al Aqsa, Ini Respon Qatar

Qatar dengan tegas mengecam seruan Kepala Keamanan Nasional Israel untuk membangun sinagog di dalam kawasan Masjid Al-Aqsa di Yerusalem Timur yang diduduki

0
Qatar dengan tegas mengecam seruan Kepala Keamanan Nasional Israel untuk membangun sinagog di dalam kawasan Masjid Al-Aqsa di Yerusalem Timur yang diduduki

Namun, dalam beberapa bulan terakhir, dia telah berkali-kali menyerukan agar umat Yahudi diizinkan berdoa di tempat tersebut.

Seruannya muncul di tengah serangan berulang pemukim ilegal Israel ke dalam kompleks tersebut di bawah perlindungan polisi Israel.

Masjid Al-Aqsa dianggap sebagai situs paling suci ketiga dalam Islam.

Orang-orang Yahudi menyebut daerah itu sebagai Gunung Bait Suci (Temple Mount) karena percaya bahwa tempat itu adalah lokasi dari dua kuil Yahudi kuno.

Israel menduduki Yerusalem Timur, tempat Al-Aqsa berada, selama Perang Arab-Israel 1967.

Pada 1980, Israel menganeksasi seluruh kota, sebuah tindakan yang tidak pernah diakui oleh komunitas internasional.

  • Tags

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Berita Terkait
Berita Terkait