"Harapan kami warga Sungai Balantiak, tertumpang kepada Bapak Gubernur, agar jalan dan jembatan ini segera terealisasi. Kami warga Sungai Balantiak siap untuk menerima arahan agar pembangunannya nanti berjalan lancar, sehingga manfaatnya lekas juga dirasakan oleh masyarakat. Sebab, kalau pembangunan ini tidak ada, maka kehidupan warga di sini rasanya akan begitu-begitu saja," ucap Dedi.
Selain itu, Dedi juga menyampaikan, besar harapan warga agar normalisasi Batang Lamposi di kawasan tersebut juga dilakukan. Sebab berkaca pada pengalaman sebelumnya, naiknya air Batang Lamposi telah menyebabkan kerugian pada area pertanian, perkebunan, dan perternakan warga. Bahkan sampai memutus jembatan lama yang dulu menghubungkan Sungai Balantiak dengan Sariak Laweh.
Turut serta dalam peninjauan tersebut, Kabiro Adpim Setdaprov Sumbar Mursalim, Kabid Bina Marga Dinas BMCKTR Sumbar Adratus Setiawan, perwakilan Dinas Kehutanan Sumbar, Camat Akabiluru, pewakilan OPD terkait Kabupaten Lima Puluh Kota, dan para Tokoh Masyarakat Nagari Sungai Balantiak. (adpsb)