Beranda Ekonomi Emas Turun 0,09 Persen Efek Data Inflasi AS Naik Tipis

Emas Turun 0,09 Persen Efek Data Inflasi AS Naik Tipis

Kontrak emas paling aktif untuk pengiriman Desember di divisi Comex New York Exchange tergerus 1,70 dolar AS atau 0,09 persen menjadi ditutup pada 1.948,90 dolar AS per ounce

0
Istimewa

Angka IHK AS konsisten dengan inflasi yang bergerak lebih rendah menuju target 2,0 persen Federal Reserve ketika investor menunggu indeks harga produsen Juli yang akan dirilis pada Jumat waktu setempat, menurut para analis pasar. Ini membuat perdagangan emas dalam kisaran yang ketat.

Harga emas awalnya menguat setelah rilis data inflasi AS, tetapi kenaikan itu memudar karena indeks saham utama melonjak dengan Dow Jones Industrial Average naik lebih dari 400 poin pada perdagangan pagi sebelum mundur kembali.

"Puncak dolar mungkin terjadi, tetapi emas tidak akan melonjak jika Wall Street terus membeli saham," kata Edward Moya, analis pasar senior di OANDA.

Indeks dolar AS yang mengukur greenback terhadap enam mata uang utama lainnya, naik 0,1 persen, menjadi 102,58. Imbal hasil pada obligasi pemerintah AS 10-tahun naik 7 basis poin pada 4,08 persen, menurut data FactSet.

Logam mulia lainnya, perak untuk pengiriman September naik 9,00 sen atau 0,40 persen, menjadi ditutup pada 22,821 dolar AS per ounce. Platinum untuk pengiriman Oktober terangkat 22,10 dolar AS atau 2,48 persen, menjadi menetap pada 914,80 dolar AS per ounce. dilansir antaranews.com

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Berita Terkait
Berita Terkait