Beranda Kabupaten Pohuwato Dikunjungi Pengurus PJS Pohuwato, Kapolres: Pererat Hubungan Kemitraan

Dikunjungi Pengurus PJS Pohuwato, Kapolres: Pererat Hubungan Kemitraan

Kepala Kepolisian Resor (Kapolres) Pohuwato, AKBP Winarno, SH, S.IK menyambut baik kunjungan silaturahim dari Pengurus Pro JurnalisMedia Siber (PJS) Pohuwato, Selasa (10/1/2024).  

0
Kepala Kepolisian Resor (Kapolres) Pohuwato, AKBP Winarno, SH, S.IK menyambut baik kunjungan silaturahim dari Pengurus Pro JurnalisMedia Siber (PJS) Pohuwato, Selasa (10/1/2024).  

Laporan: Hamid Toliu

POHUWATO, CARAPANDANG.COM - Kepala Kepolisian Resor (Kapolres) Pohuwato, AKBP Winarno, SH, S.IK menyambut baik kunjungan silaturahim dari Pengurus Pro JurnalisMedia Siber (PJS) Pohuwato, Selasa (10/1/2024).  

Dalam kunjungan tersebut, Ketua PJS Pohuwato, Ramlan Tangahu, SH menyampaikan bahwa tujuan silaturahim ini adalah untuk mempererat kembali hubungan kemitraan antara Polres dan PJS Pohuwato. 

Ia juga menyatakan bahwa pihaknya mendukung full segala pemberitaan terkait penegakan hukum yang dilakukan oleh Kapolres Pohuwato dan jajaran. 

"Serta mendukung aktivitas personel Kepolisian Pohuwato dalam melakukan  pengamanan Pemilu 2024," ujar Ketua PJS Pohuwato. 

Sementara itu, Kapolres Pohuwato, AKBP Winarno, menyampaikan ucapan terima kasih atas kunjungan silaturahmi dari rekan-rekan PJS Pohuwato. 

"Alhamdulilah rekan-rekan Jurnalis dari PJS Pohuwato sudah berkenaan datang bersilaturahmi di Polres Pohuwato. Insyaallah hubungan silaturahim ini dapat terjalin dengan baik lagi ke depan," ungkap Kapolres Pohuwato, Selasa (10/1/2024).

"Saya ini baru bertugas di Pohuwato, jadi  belum terlalu mengetahui lebih jauh terkait persoalan di daerah ini. Olehnya bantu kami untuk menjaga stabilitas daerah Bumi Panua ini," katanya. 

Untuk menjaga hubungan kemitraan ini kata Winarno, dirinya berencana akan mengadakan ruangan Media Center khusus tempat berkumpulnya para Jurnalis Pohuwato. 

  • Tags

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Berita Terkait
Berita Terkait