Beranda Kabupaten Agam Bupati Agam Hadiri Acara Hiburan KIM Nagari Balingka

Bupati Agam Hadiri Acara Hiburan KIM Nagari Balingka

Bupati Agam, Dr H Andri Warman MM menghadiri acara Hiburan Masyarakat Kesenian Irama Minang (KIM) di Lapangan Nagari Balingka, Kamis (11/4) malam.

0
Bupati Agam, Dr H Andri Warman MM menghadiri acara Hiburan Masyarakat Kesenian Irama Minang (KIM) di Lapangan Nagari Balingka, Kamis (11/4) malam.

Laporan: Linda Sari

AGAM, CARAPANDANG - Bupati Agam, Dr H Andri Warman MM menghadiri acara Hiburan Masyarakat Kesenian Irama Minang (KIM) di Lapangan Nagari Balingka, Kamis (11/4) malam.

Ketua panitia pelaksana, Isra Dt Bandaro menyebutkan kegiatan tersebut dalam rangka memeriahkan hari Raya Idul Fitri.

Disebutkan, selain menghibur, agenda ini juga menghadirkan berbagai hadiah menarik dengan total 107 hadiah.

Untuk diketahui, dari 107 hadiah itu terdiri atas honda 1 unit, kulkas 1 unit, mesin cuci 2, kompor gas 10, Blender 10, setrika 10, sajadah 10 dan karpet kecil 20 lembar, karpet sedang 10 lembar, Tv 32 inci 1 unit, rice cooker 10, tanki rondap 10 serta senter 12 unit.

Dari semua hadiah tersebut sambungnya, total jumlah dana yakni Rp 75 juta, untuk hadiah sebesar Rp 45 juta.

“Kita patut bersyukur dan berterima kasih kepada donatur acara yakni Dr.Karni Ilyas yang juga merupakan tokoh masyarakat Nagari Balingka,atas sumbangan dananya dan juga terima kasih kepada seluruh panitia dan stakeholder terkait dalam mensukseskan agenda ini,”ucapnya.

Sementara itu, Bupati Agam, Dr H Andri Warman sangat mengapresiasi acara ini. Menurutnya, acara ini sangat bagus dilakukan mengingat masih dalam rangkaian hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriah.

“Melalui momen ini bukan hanya menghibur tapi juga menjadi ajang silaturahmi, dengan begitu masyarakat Nagari Balingka dan sekitarnya bisa lebih mempererat persaudaraan antar sesama,” ujarnya.

  • Tags

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here