Beranda Kabupaten Agam Bupati Agam Apresiasi  Baralek Gadang SDN 20 Gumarang Implementasi Kurikulum Merdeka

Bupati Agam Apresiasi  Baralek Gadang SDN 20 Gumarang Implementasi Kurikulum Merdeka

SDN 20 Gumarang, Nagari Tigo Koto Silungkang, Kecamatan Palembayan selenggarakan Alek Gadang implementasikan kurikulum merdeka, Kamis (15/6).

0
SDN 20 Gumarang, Nagari Tigo Koto Silungkang, Kecamatan Palembayan selenggarakan Alek Gadang implementasikan kurikulum merdeka, Kamis (15/6).

Sementara itu Kepala sekolah, SDN 20 Gumarang, Helmi mengatakan, dalam kegiatan ini terdapat beberapa acara dan penampilan dari siswa.

"Diantaranya yaitu, pameran hasil karya siswa, peresmian taman literasi, launching perpustakaan, logo, website dan PPID sekolah, serta wisuda tahfidz" ujarnya.

Sedangkan untuk penampilan dari siswa diantaranya yaitu, drumband performance, tari pasambahan, tari kolosal kreasi indang, pidato bahasa inggris, pasambahan adat, dan tari daerah Nusantara.

Dalam kesempatan ini juga digelar pelepasan siswa kelas VI sebanyak 23 orang serta wisuda tahfidz sebanyak 10 orang.

Dikatakan, beberapa penampilan siswa tersebut merupakan bentuk implementasi kurikulum merdeka yang diterapkan di SDN 20 Gumarang.

Bupati Agam juga memberikan bonus kepada siswa wisuda tahfidz berupa uang sakudan mengajak personil drumband untuk pergi jalan-jalan.

Ia berharap, bonus ini bisa menjadi penambah semangat bagi anak-anak untuk lebih giat dan rajin dalam belajar dan menuntut ilmu.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here