Beranda Kota Payakumbuh Bazar Ramadan Resmi Dibuka, Eni Muis Zulmaeta: Wujud Kepedulian dan Kebersamaan Kita

Bazar Ramadan Resmi Dibuka, Eni Muis Zulmaeta: Wujud Kepedulian dan Kebersamaan Kita

Ketua Tim Penggerak PKK Kota Payakumbuh, Eni Muis Zulmaeta, secara resmi membuka Bazar Ramadan yang digelar oleh gabungan organisasi Islam se-Kota Payakumbuh.

0
Ketua Tim Penggerak PKK Kota Payakumbuh, Eni Muis Zulmaeta, secara resmi membuka Bazar Ramadan yang digelar oleh gabungan organisasi Islam se-Kota Payakumbuh.

Ketua FK Yasin Kota Payakumbuh, Ruslayeti, mengungkapkan bahwa bazar ini bekerja sama dengan H. Anas dalam penyediaan 18 jenis kebutuhan pokok dengan anggaran awal Rp38 juta. Jika stok habis, pasokan akan segera ditambah agar masyarakat tetap bisa berbelanja dengan harga terjangkau.

Salah seorang pengunjung, Desi, mengungkapkan kegembiraannya. “Alhamdulillah, harganya jauh lebih murah dari pasaran. Sangat membantu kami dalam mempersiapkan Ramadan,” ujarnya.

Acara ini juga dihadiri oleh Ketua BKMT Kota Payakumbuh Elfriza Zaharman, Kabag Kesra Setdako Payakumbuh Efrizal, serta perwakilan berbagai organisasi Islam dan tokoh masyarakat.

Dengan terselenggaranya bazar ini, Eni Muis Zulmaeta berharap kegiatan serupa dapat menjadi tradisi tahunan guna meningkatkan kesejahteraan warga dan mempererat tali silaturahmi di Kota Payakumbuh.

  • Tags

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here