Beranda Olahraga Asian Games 2022: Sifa Amellya Sumbang Emas Motor Run

Asian Games 2022: Sifa Amellya Sumbang Emas Motor Run

Pebalap putri Indonesia Sifa Amellya Nur akhirnya berhasil menambah medali emas Indonesia di ajang Asian Games 2022 Hangzhou

0
Istimewa

"Jadi dengan posisi 1-7, Cina mengambil posisi samping kanan dan kiri, tujuannya untuk menjepit pergerakan pebalap Indonesia yang ada di tengah. Tapi strategi mereka tidak berjalan dengan baik, karena kita memilih gate yang perhitungan kami akan bisa menghancurkan konsentrasi Cina dengan sistem jepit tadi. Alhamdulillah, Jasmine dan Shifa bisa menjalankan instruksi pelatih dengan baik dan mereka bisa melewati rintangan di 1, 3, dan 4 dengan baik. Cina pun tidak bisa berkutik. Hasilnya, Shifa bila melampaui pebalap cina tersebut," tambah Dadang.

Baik Dadang, Sifa, maupun Jasmine mengucapkan terima kasih untuk support dan dukungan dari ketua Umum Indonesia Cycling Federation (ICF), Jenderal Listyo Sigit, beserta jajaran pengurus lainnya. 

"Tentu senang, karena tidak menyangka juga bisa merebut medali emas. Apalagi karena ini menggunakan sistem poin," ucap Sifa.

Capaian ini merupakan emas perdana untuk cabang balap sepeda displin BMX di sepanjang pelaksanaan multievent olahraga se-Asia tersebut. Tapi bukan hanya emas, BMX juga mempersembahkan medali perunggu dari nomor yang sama lewat Jasmine Azzahra Setyobudi.

Ini juga jadi perunggu kedua nomor BMX ini di sepanjang pelaksanaan Asian Games. Sebelumnya, nomor BMX mendapatkan medali pertamanya yakni perunggu dari Wiji Lestari pada Asian Games 2018 lalu. dilansir kemenpora.go.id

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Berita Terkait
Berita Terkait