Beranda Politik Amien Rais: Gerakan Usut Kepalsuan Ijazah Jokowi Mustahil Dibendung

Amien Rais: Gerakan Usut Kepalsuan Ijazah Jokowi Mustahil Dibendung

Menurut tokoh Reformasi 1998 ini, dalam menangkal gerakan aktivis ini- pendukung Joko Widodo umumnya kalah. Mereka kalah baik secara  argumen, metode analisa, dan kausalitas ilmiahnya.

0
Ilustrasi/ Istimewa

CARAPANDANG –  Ketua Majelis Syura Partai Ummat Amien Rais tegas mengatakan bahwa gerakan menuntut bukti keaslian ijazah Presiden ke-7 RI Joko Widodo dari Universitas Gadjah Mada (UGM) mustahil dibendung.

"Gerakan politik untuk mengusut kepalsuan ijazah Jokowi dalam sebulan terakhir mustahil dibendung," kata Amien melalui video singkat yang dikutip dari akun X Amien Rais Official, Rabu 16 April 2025.

Menurut tokoh Reformasi 1998 ini, dalam menangkal gerakan aktivis ini- pendukung Joko Widodo umumnya kalah. Mereka kalah baik secara  argumen, metode analisa, dan kausalitas ilmiahnya.

"Apalagi ketika Jokowi menyatakan yang mendalilkan harus membuktikan (ijazah). Pernyataan itu menjadi bumerang," tegasnya.

Seperti diberitakan pada Selasa 15 April 2025, Amien Rais bersama ratusan orang yang tergabung dalam Tim Pembela Ulama dan Aktivis (TPUA) mendatangi Fakultas Kehutanan, Universitas Gadjah Mada (UGM).

Kedatangan mereka bertujuan untuk meminta klarifikasi atas dugaan ijazah palsu Presiden ke-7 RI, Joko Widodo alias Jokowi. Massa menuntut agar kampus membuktikan keaslian ijazah Jokowi. 

Tak berselang lama, empat perwakilan massa aksi masuk ke ruang di Ruang 109 Fakultas Kehutanan UGM untuk mengikuti audiensi bersama rektorat menyangkut ijazah Jokowi. Keempat orang yang mengikuti audiensi adalah Tifauzia, Roy Suryo, Rismon Hasiholan, Syukri Fadholi.

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Berita Terkait
Berita Terkait