SHARE

TP-PKK Kab Agam Laksanakan Studi Tour ke Kelurahan Sesemi Surabaya

Liputan : Linda Sari

CARAPANDANG [AGAM] - Dalam rangka meningkatkan kompetensi dan pengetahuan anggota, TP-PKK Kab. Agam melaksanakan studi tiru ke Kelurahan Sememi, Kecamatan Benowo, Kota Surabaya, Jawa Timur, Rabu (09/11). 

Rombongan yang dipimpin langsung oleh Ketua TP-PKK Kab. Agam, Ny Yenni Andri Warman dan Wakil Ketua Ny Titik Irwan Fikri bersama Kepala OPD Kabupaten Agam disambut langsung oleh Ketua TP-PKK Kota Surabaya Ny Rini Indriyani Eri Cahyadi bersama pengurus, Camat Benowo, Lurah Sememi dan pengurus PKK kecamatan dan kelurahan di daerah itu. 

Ny Yenni Andri Warman  mengucapkan terima kasih atas sambutan yang luar biasa ini, karena bisa bertemu dan bersilaturahmi dengan ibu-ibu PKK yang ada di Kota Surabaya.

"ini merupakan kegiatan studi tiru pertama bagi Kab. Agam yang membawa perwakilan pengurus PKK  mulai dari kecamatan dan nagari," katanya .

Ia menyebutkan, dipilihnya Kota Surabaya sebagai objek studi tiru dikarenakan PKK Kota Surabaya banyak memiliki inovasi-inovasi unggulan,  khususnya Kelurahan Sememi karena telah berhasil menjadi 10 besar terbaik dari Inovasi unggulan tingkat Provinsi Jawa Timur. 

Maka dari itu, kedatangannya bersama rombongan bertujuan untuk belajar mengenai keberhasilan yang diraih PKK Kota Surabaya khususnya Kelurahan Sememi. 

Whats-App-Image-2022-11-11-at-10-21-53

"Kita berharap kepada perwakilan dari kecamatan dan nagari, agar mengambil ilmu, dan nantinya dapat diterapkan di daerah masing-masing," katanya lagi.

Selain itu, Tambah Ny Yenni, kegiatan ini tidak hanya sebatas studi tiru, namun juga ajang silaturahmi antar sesama anggota PKK. 

"Kita berharap silaturahmi ini akan terus berlanjut, dan bersama pengurus mengharapkan adanya kunjungan balasan dari PKK Kota Surabaya," harapnya lagi 

Sementara itu, Ketua TP-PKK Kota Surabaya, Ny Rini Indriyani Eri Cahyadi mengucapkan selamat datang dan terimakasih atas kunjungan dari TP-PKK Agam. 

"Rasa senang dan bahagia saya rasakan karena mendapatkan kunjungan dari ibu-ibu PKK dari Agam, insyaallah kami nantinya juga akan berkunjung ke Kab. Agam untuk melihat dan belajar bersama ibu-ibu PKK Kabupaten Agam," ucapnya. 

Ia berharap, kunjungan tersebut dapat menjalin kerjasama dan mempererat tali persaudaraan serta saling bertukar ilmu.

Tags
SHARE