SHARE

Tingkatkan Kapasitas Kader, Bupati Agam Buka Hadiri Kegiatan Jambore PKK 2022

Laporan : Linda

CARAPANDANG [AGAM] - Tim Penggerak PKK Kabupaten Agam, menggelar kegiatan Jambore PKK tingkat kabupaten tahun 2022 dalam rangka meningkatkan kapasitas kader.

Kegiatan itu dibuka langsung Bupati Agam Dr. H. Andri Warman, di Balairung Rumah Dinas Bupati Agam, Rabu (18/5) di Lubuk Basung.

Dal acara tersebut dihadiri  Ketua TP PKK Kabupaten Agam Ny. Yenni Andri Warman, Ketua Koordinasi Pokja 1 Ny. El Edi Busti dan sejumlah kepala OPD terkait.

Whats-App-Image-2022-05-18-at-22-44-14

Usai membuka acara, bupati meninjau stand UP2K PKK di 16 kecamatan. Dalam kunjungannya, bupati mengapresiasi pelaksanaan lomba stand

"Kami sangat bangga dengan pelaksanaan lomba stand, sebab ini adalah sebagai salah satu langkah positif dalam mempromosikan produk-produk binaan PKK kepada masyarakat luas," sebut Bupati Andri Warman. 

Tags
SHARE