Beranda Kabupaten Pohuwato Peresmian Gedung Baru UPTD Puskesmas Motolohu

Peresmian Gedung Baru UPTD Puskesmas Motolohu

0
Peresmian Gedung Baru UPTD Puskesmas Motolohu

Akhir sambutan Wabup, berharap,"Dengan diresmikannya gedung baru Puskesmas Motolohu, diharapkan pelayanan kesehatan di Kecamatan Randangan semakin meningkat dan merata, serta menjadi bagian dari upaya pemerintah dalam mewujudkan sistem kesehatan nasional yang adil dan berkualitas.

Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Pohuwato, Fidi Mustapa, dalam kesempatan yang sama menyampaikan harapannya agar Puskesmas Motolohu dapat terus berkembang dan ke depan bisa ditingkatkan statusnya menjadi Rumah Sakit Tipe D, Ia juga menjelaskan bahwa Puskesmas Randangan, yang memiliki cakupan hingga 13 desa, harus mampu menjangkau seluruh wilayah dengan pelayanan yang optimal.

Lebih jauh, Fidi mengungkapkan bahwa saat ini masih terdapat lima unit Puskesmas di Kabupaten Pohuwato yang belum memenuhi standar nasional Kementerian Kesehatan, Pemerintah daerah kini tengah berjuang untuk mendapatkan dukungan anggaran dari pemerintah pusat guna menyelesaikan pembangunan dan peningkatan fasilitas tersebut.

Sebagai bagian dari rencana pengembangan layanan kesehatan, pada tahun anggaran 2026, Pemerintah Kabupaten Pohuwato merencanakan pembangunan 28 unit Puskesmas Pembantu (Pustu) baru serta melakukan rehabilitasi berat terhadap sembilan unit lainnya. Masing-masing unit akan didukung dengan alokasi anggaran sebesar Rp1 miliar."Pungkasnya.

  • Tags

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Berita Terkait
Berita Terkait