PAYAKUMBUH, CARAPANDANG - Menjelang Idulfitri 1446 H, Wali Kota Payakumbuh Zulmaeta turun langsung ke Pasar Tradisional Ibuh untuk memantau harga dan pasokan pangan, Kamis (27/3/2025). Didampingi jajaran OPD terkait, ia memastikan bahwa kebutuhan masyarakat tetap tersedia dengan harga yang stabil.
“Hari ini kita turun ke pasar bersama kepala OPD terkait untuk mengantisipasi kenaikan harga dan memastikan pasokan pangan aman jelang Idulfitri,” ujar Zulmaeta.
Menurutnya, hingga saat ini harga dan ketersediaan bahan pokok masih dalam kondisi terkendali, meskipun ada beberapa komoditas yang mengalami kenaikan harga.
“Kita turun ini agar kita bisa menentukan arah kebijakan jika ada bahan pokok yang harganya melambung tinggi atau mengalami kelangkaan,” ungkapnya.
Pemerintah Kota Payakumbuh terus berupaya menjaga stabilitas harga dengan menggelar Pasar Murah selama Ramadan. Program ini bertujuan memastikan masyarakat mendapatkan bahan pangan dengan harga lebih terjangkau tanpa merugikan petani.
"Pangan yang dijual di Pasar Murah langsung kita beli dari petani, sehingga masyarakat bisa mendapatkan harga lebih murah, dan petani juga tetap mendapatkan keuntungan yang layak," jelasnya.
Harga Pangan Saat Ini di Pasar Ibuh
Berikut harga bahan pokok yang terpantau di Pasar Tradisional Ibuh: